TKN  

Sekelumit Tentang Sosok Ketum DPP TKN

PRASETYO EKO KARSO, sehari-harinya dipanggil dengan nama Pak Eko.  nama Eko dikalangan Pergerakan/Aktivis di Jawa Timur, khususnya di Probolinggo sudah tidak asing lagi. Sebab, sepanjang hidupnya selalu bergelut dengan Pergerakan.

Eko pernah menjadi Ketua LSM GARDA LACAK yang pernah menghebohkan/menggetarkan Jawa Timur pada saat terjadi kerusuhan pada Pemilihan Walikota Probolinggo beberapa tahun yang lalu.

Pernah juga menjadi Ketua LSM LIRA Kota Probolinggo. Ditangan Eko, LSM LIRA di Probolinggo sangat disegani. Karena selalu mengkritisi Kinerja Pemerintahan Daerah. Dan tidak segan-segan pula melalukan Demo bila ditemukan adanya penyimpangan.

Yang menarik dari sosok Eko ini adalah, setiap memimpin sebuah Organisasi LSM, Eko tidak pernah memanfaatkan jabatannya sebagai Ketua untuk kepentingan pribadinya. Justru malah sebaliknya, Eko selalu menghidupi Organisasi yang dipimpinnya, dan selalu mencarikan pekerjaan bagi Anggota yang belum bekerja, dan selalu membantu bilamana ada Anggotanya mengalami kesusahan.

Eko dikenal sebagai orang yang welas asih dan dermawan. Membangun Mushola, membantu Pondok Pesantren, manyantuni kaum Dhuafa dan Anak Yatim.

Saat ini, PRASETYO EKO KARSO ditunjuk/dipercaya oleh Ulama/Kyai/Habib serta Pejabat yang ada di Jawa Timur umtuk memimpin dan mengelola sebuah Organisasi Besar, Ormas Kebangsaan yang diberi nama Tapal Kuda Nusantara (TKN).  Ormas Kebangsaan TKN ini adalah sebuah Ormas yang sangat mulia.

Mempersatukan Anak Bangsa dari perpecahan. Karena sebuah Amanah yang sangat Mulia/Ibadah, demi tegaknya NKRI, Eko-pun menerimanya dengan tulus dan ikhlas.

Salah satu tugas TKN adalah mempersatukan seluruh Anak Bangsa agar jangan sampai terPapar/terKontaminasi paham/isme dari kaum/kelompok Radikalisme dan Intoleranisme. Menyatukan satu Visi dan Misi agar seluruh Anak Bangsa mencintai Bangsanya sendiri, mencintai Tanah Airnya sendiri, mencintai Budayanya sendiri, dan saling menghormati, saling menghargai kepada sesama Saudaranya, yaitu Saudara Sebangsa dan Setanah Air.

Semoga TKN dibawah kepemimpinan PRASETYO EKO KARSO serta didukung oleh seluruh Anggota TKN diseluruh Indonesia, serta Do’a Restu dari para  Ulama/Kyai/Ustadz/Habib dan Pemerintah/Aparat Penegak Hukum, TKN menjadi Ormas Kebangsaan Harapan Bangsa, Aamiin.

Itulah sekelumit Sosok Ketua Umum DPP TKN yang dikupas oleh Sekjen DPP TKN

*Sekjen mengenal betul sejarah/riwayat/karakter/sepak terjang Ketum DPP TKN. Sebab, Sekjen DPP TKN sudah bersahabat sekitar 25 tahun.

Wassalam…

 360 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *