TKN, Probolinggo – Ramai beredar spanduk dukungan terhadap Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka sekaligus Putra Presiden Jokowi di wilayah tapalkuda khususnya Pasuruan hingga Probolinggo.
Hal itu menjadi perbincangan hangat dikalangan masyarakat, hanya saja isi spanduk dukungan Gibran tersebut tidak menjelaskan posisi Gibran sebagai Capres atau Cawapres.
Adapun spanduk tersebut bertuliskan Mas Gibran.. Kami Rakyat Indonesia Siap Mendukungmu sampai Titik Darah Penghabisan.., salah satunya terpasang di Perempatan Jalan Bromo, Kopian Ketapang, kota Probolinggo dengan tagar #negeriinimemanggilmu #wongegibran.
Menanggapi hal tersebut, Ketua Umum Ormas Kebangsaan Tapal Kuda Nusantara ( TKN ) sekaligus sebagai salah satu relawan pendukung Jokowi, Eko Karso tidak menampik adanya efek yang timbul akibat menjamurnya spanduk spanduk Gibran tersebut, pasalnya sebagai Ketua Umum salah satu ormas sekaligus relawan pendukung Jokowi, tidak sedikit masyarakat yang mengaitkan pemasangan spanduk Gibran dengan eksistensi ormas yang di pimpinnya,”banyak yang telponlah, dan saya jawab bahwa tidak ada campur tangan TKN. TKN sampai saat ini tetap tegak lurus satu komando ikut arahan Bapak Jokowi,”tegasnya..
” Terkait pencalonan Presiden tahun 2024, Pak Prabowo, Pak Ganjar Pranowo, Pak Anies adalah putra terbaik bangsa, dan untuk TKN masih menunggu komando dari Bapak jokowi,” tegas Eko
Samhadi salah satu warga Ketapang mengatakan, dengan adanya spanduk Gibran dirinya tidak merasa terganggu, yang ia tahu Gibran adalah generasi muda yang berkarya untuk bangsa.(wn)
388